Dua orang anggota kelompok rasis Ku Klux Klan (KKK) ditahan kepolisian
New York setelah rencana mereka membunuh Presiden Barack Obama
terbongkar. Keduanya berencana membunuh Obama dengan radiasi tingkat
tinggi.
Diberitakan News.com.au, Kamis 20 Juni 2013,
Gleondon Scott Crawford, 49, dan Eric J. Freight, 54, dari Hudson, New
York, telah membuat sebuah alat sinar X raksasa. Mesin ini mengeluarkan
radiasi kadar mematikan dan bisa dinyalakan dari jauh.
Menurut
laporan FBI, alat yang mereka buat ini berfungsi dan bisa membunuh.
Crawford menyebut mesin pembunuh buatannya ini "Hiroshima dengan tombol
kecil."
Dalam penyelidikan FBI, kedua pelaku mengincar Obama
karena dianggap sebagai pemicu ledakan di Boston Marathon beberapa waktu
lalu. Selain Obama, keduanya juga mengincar organisasi-organisasi
Muslim.
Pada hari pengeboman Boston, Crawford mengirimkan SMS
pada rekannya: "Kebijakan Obama yang menyebabkan ini. Dia memerintahkan
memasukkan Muslim ke sini tanpa pemeriksaan latar belakang."
Crawford
telah jadi sasaran FBI sejak tahun lalu. Menurut FBI, Crawford jadi
sasaran lantaran mengaku memiliki teknologi yang mampu membunuh
"musuh-musuh Israel saat mereka tidur."
Kedua pelaku didakwa atas konspirasi menyediakan bantuan materil untuk terorisme. (eh)
20 Juni 2013
Anggota Ku Klux Klan Ingin Bunuh Obama
3:46:00 AM
No comments
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 comments:
Posting Komentar