Surabaya

Kota Pahlawan

-

-

-

-

-

-

Jembatan SuraMadu

Suasana Jembatan SuraMadu Dimalam Hari

09 Februari 2014

Data : Open High Low Close market LGD, HSI, SNI


LGD Daily
DATE OPEN HIGH LOW CLOSE
07 Feb 2014 1256.98 1271.78 1253.68 1267.13
06 Feb 2014 1257.36 1266.90 1252.50 1256.50
05 Feb 2014 1243.31 1274.30 1251.90 1257.50
04 Feb 2014 1257.75 1260.91 1247.00 1254.20
03 Feb 2014 1241.88 1266.21 1240.35 1256.30

HSI Daily
DATE OPEN HIGH LOW CLOSE -/+ $ VOLUME O.INT
07 Feb 2014 21327 21649 21315 21527 +195 67569 101453
06 Feb 2014 21209 21388 21138 21332 +135 52395 98822
05 Feb 2014 21449 21545 21143 21197 -250 66805 99143
04 Feb 2014 21773 22012 21342 21447 -560 67419 96852
03 Feb 2014 IMLEK

SNI Daily
DATE OPEN HIGH LOW CLOSE -/+ $ VOLUME
07 Feb 2014 14420 14635 14305 14605 +455 177125
06 Feb 2014 14200 14445 14100 14435 +305 123029
05 Feb 2014 14280 14300 13980 14165 +170 202125
04 Feb 2014 14200 14310 13915 14305 -255 262932
03 Feb 2014 14680 14850 14145 14205 -640 201413

Bursa Asia Dibuka Menguat Awal Pekan Ini

Sejumlah warga berjalan melewati papan elektronik yang menampilkan harga saham di Tokyo, Jepang
Indeks saham utama Asia menguat pada perdagangan awal Senin 10 Februari 2014,  mengikuti indeks saham di papan utama Amerika Serikat yang juga bergerak lebih tinggi pada perdagangan Jumat pekan lalu waktu New York.

Seperti dikutip dari laman CNBC, investor menepis data laporan pekerjaan Amerika Serikat yang lebih buruk dibanding perkiraan sebelumnya.

Indeks acuan di bursa Australia, S&P ASX 200 naik 0,4 persen pada awal perdagangan. Penguatan tersebut didukung oleh keuntungan akibat rally harga emas dan tembaga pada akhir pekan lalu yang menjadi kenaikan mingguan terbesar sepanjang tahun ini.

Osaka berjangka melonjak 0,8 persen ke level 14.620, sedangkan di Chicago  Osaka berjangka diperdagangkan pada level 14.670 atau naik 150 poin dari indeks Nikkei pada penutupan perdagangan Jumat pekan lalu.

Sementara, pada perdagangan Jumat pekan lalu, indeks Dow Jones Industrial Average dan S & P 500 ditutup naik. Kenaikan itu menjadi penguatan terbaik dalam empat bulan terakhir meskipun data laporan pekerjaan pada Januari lebih buruk dibandingkan perkiraan.

Dalam laporan itu disebutkan pada bulan lalu terdapat 113.000 pekerjaan diciptakan, jauh di bawah perkiraan sebelumnya sebanyak 185.000 pekerjaan, sementara tingkat pengangguran turun menjadi 6,6 persen, juga di bawah perkiraan 6,7 persen.

Di Jepang, sebagian investor berfokus pada hasil pemilihan umum pada Minggu untuk pemilihan Gubernur Tokyo yang baru. Yoichi Masuzoe, calon dari partai yang berkuasa, diketahui memenangkan suara. (adi)

10-2-1990: Pembebasan Nelson Mandela


Nelson Mandela bersama istri saat bebas dari penjara pada Februari 1990


Tepat 24 tahun lalu, pejuang anti diskriminasi di Afrika Selatan (Afsel), Nelson Mandela, bebas dari penjara. Dia sebelumnya ditahan selama hampir 26 tahun oleh rezim Apartheid, yang menerapkan kebijakan supremasi warga kulit putih di Afsel.

Menurut laman stasiun televisi History Channel, pembebasan Mandela berkat peran dari presiden Afsel saat itu, F. W. de Klerk. Pembebasan Mandela merupakan bagian kebijakan de Klerk untuk menghapus politik apartheid secara bertahap.
Seminggu sebelum pembebasan bersejarah itu, de Klerk mencabut undang-undang apartheid yang melarang aktivitas organisasi kulit hitam, seperti Kongres Nasional Afrika (ANC) dan sejumlah organisasi anti apartheid lainnya.
Mandela ditahan oleh rezim Apartheid pada Juni 1964 karena dituduh melakukan makar dan sabotase. Ia kemudian dijatuhi hukuman penjara seumur hidup dan menghabiskan sebagian besar masa tahanannya di Pulau Robben, tidak jauh dari Cape Town.
Pada tahun 1980-an, pemerintah Afsel berkali-kali menawarkan pembebasan bersyarat kepada Mandela namun dia menolaknya.
Sekeluar dari penjara, Mandela kembali memimpin ANC dan bersama partainya berhasil memenangkan pemilu multi rasial pertama di Afrika Selatan. Berkat kemenangannya tersebut, Mandela terpilih sebagai presiden Afsel menggantikan de Klerk.
Pada tahun 1997, Mandela mundur dari kepemimipinan ANC, digantikan oleh Thabo Mbeki. Dua tahun kemudian, Mandela menolak memperpanjang masa jabatannya sehingga memberi jalan bagi Mbeki untuk menjadi presiden kulit hitam kedua Afrika Selatan.
Berkat perjuangannya membela hak-hak warga kulit hitam Afsel, pada tahun 1993 Mandela dianugerahi Nobel Perdamaian bersama-sama dengan de Klerk.
Bermasalah dengan infeksi saluran pernafasan dan usianya yang sudah begitu uzur, 95 tahun, Mandela wafat di rumahnya pada 5 Desember 2013. Dunia mengenang Mandela sebagai pejuang kemanusiaan dan salah satu tokoh besar di abad ke-20.